Jelang Penentuan Tuan Rumah Festik 2019, Ini Kandidat dan Tahapannya


Penentuan tuan rumah Festival TIK 2019 kini tinggal menghitung hari, Ketua Umum Relawan TIK Indonesia, Fajar Eri Dianto menyampaikan beberapa kandidat dan tahapan dalam mengajukan, proses penentuan dan pengumuman yang ditandai dengan penyerahan panji penyelenggara Festival TIK dari tuan rumah sebelumnya, yaitu RTIK Kota Cirebon. Dikatakan Fajar Eri, ia mengapresiasi penyelenggara Festival TIK 2018 dan menyampaikan terima kasih kepada seluruh senior dan sponsor yang turut mendukung Festival TIK 2018.
“Salut, kagum, dan bangga kepada seluruh rekan-rekan Relawan TIK Kota Cirebon. Hormat saya kepada seluruh jajaran rekan Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (DKIS) Kota Cirebon, khususnya kepada Bapak Kadis dan seluruh jajarannya yang sukses luar biasa mengumpulkan Relawan TIK dari seluruh Indonesia untuk bersilaturahmi, berbahagia bersama, sambil berbagi ilmu, berbagi pengalaman pemberdayaan di daerah masing-masing dalam inaugurasi pergerakan Relawan TIK di Indonesia” ungkap Fajar Eri
Disampaikan di Jakarta (13/02) Fajar Eri Dianto mengumumkan batas akhir penetapan lokasi dan kepanitiaan penyelenggaraan Festival TIK 2019, dari empat kandidat daerah pelaksana yaitu Bangka Belitung dengan Relawan TIK Babel, Bukit Tinggi dengan Relawan TIK SUMBAR, Surabaya dengan Relawan TIK Jawa Timur serta RTIK Jayapura Papua, pihaknya telah menyampaikan beberapa persyaratan penyelenggaraan Festival TIK 2019.
“Kita tunggu besok adalah hari akhir, tanggal 14 Februari setiap kandidat, Leadernya harus menyerahkan men submit kepada kami pengurus pusat berupa data surat pernyataan kesanggupan dukungan dari pemerintah daerah setempat, kemudian tanggal 16 Februari, kami akan menunggu submit kesiapan penyelenggaraan berupa Tema, Draft Acara, Konsep Konten serta anggaran yang berisi rencana anggaran dan rencana bagaimana teman-teman bisa mendapatkan anggaran, kemudian tanggal 23 Februari kami pengurus pusat akan melakukan Pitching pada rekan-rekan Leader yang sudah menyatakan kesiapan menyelenggarakan Festival TIK 2019.” Jelasnya
Lagi, kata Fajar Eri Dianto, Festival TIK adalah ritual terhebat kita sebagai Relawan TIK, Festik merupakan acara sakral yang kita tunggu setiap tahun, jadilah pemenang kita berkumpul berbahagia bersama, bersilaturahmi bersama, saling berbagi dan saling lepas kangen.
“Ini saatnya, ajak teman-teman Relawan TIK seluruh Indonesia, mari kita dukung para Leader ke empat daerah untuk mendapatkan panji penyelenggara Festival TIK 2019” tutup Fajar Eri kepada tim Humas RTIK Indonesia [FIN]

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Wujudkan Pemilu Aman, RTIK Jalin Sinergi dengan Kepolisian